Bogor 10/3 - Turis asing yang berkunjung ke Kota Bogor, Jawa Barat, kini memiliki alternatif tujuan baru, yaitu Pabrik Gong di Kampung Pancasan, Kelurahan Pasirjaya, Kecamatan Bogor Barat. Pemilik kerajinan Gong Pancasan, Sukarna bin Jufri (85), mengemukakan, setiap hari pabriknya yang menjadi pusat kerajinan pembuatan gamelan tradisional tersebut selalu didatangi turis asing. "Setiap hari biasanya selalu ada turis asing yang berkunjung ke pabrik gong. Mereka berkunjung dengan tujuan yang sangat beragam," kata Sukarna (85). Adriana
Add to Lightbox Download